20 Tweak Yang Harus Dilakukan Setelah Install Ubuntu 16.04 Xenial Xerus
Ubuntu 16.04 Xenial Xerus kini dirilis untuk siapa saja yang bertujuan untuk menggunakan versi long term suport (LTS) atau dukungan jangka panjang. Didalamnya sudah terdapat beberapa paket aplikasi baru dan fitur baru. Canonical sudah mencoba untuk meningkatkan ubuntu secara terus menerus dan kelihatannya Canonical kini berhasil. Tidak seperti versi sebelumnya rilis kali ini membawa beberapa fitur baru dan peningkatan. Pada versi ubuntu kali ini Unity 8 belum ditanamkan dan masih di uji coba oleh pihak ubuntu untuk kestabilannya. Akan tetapi, ubuntu kali ini menggunakan unity 7.4 yang dimana unity ini sudah membawa peningkatan, kecepatan, responsif, dan masih banyak lagi hal yeng akan kita lihat pada update kali ini. Sudah menjadi tradisi saat ubuntu mengeluarkan versi terbarunya pengguna selalu mencari cari cara untuk membuat ubuntu mereka menjadi lebih keren dan nyaman menurut mereka seperti tweaking, merubah tampilan dan membuat ubuntu mereka terasa lebih halus saat digunakan. Berikut beberapa tweak ayang akan saya rangkum.
1.
Pindahkan Launcher Unity ke Bawah
Fitur
baru yang dipersembahkan di versi ubuntu kali ini launcher unity
dapat dipindahkan ke bawah.
Disini
ada dua cara yang dapat dilakukan untuk memindahkan launcher unity ke
bawah. yakni, menggunakan perintah lewat terminal atau menggunakan
Unity Tweak Tool.
- Untuk memindahakn launcher
ke Bawah menggunakan terminal bisa dengan mengetikan
perintah berikut:
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
gsettings
set com.canonical.Unity.Launcher launcher-position Bottom
-Untuk
memindahkan launcher ke sebalah Kiri dengan mengetikan
perintah:
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
gsettings
set com.canonical.Unity.Launcher launcher-position Left
2.
Install Unity Tweak Tool
Unity
Tweak Tool adalah software tool tambahan yang berfungsi untuk
mengatur Desktop Unity. Termasuk didalamnya mengatur thema, opsi
untuk panel dan lain lainnya.
Untuk
menginstall Unity Tweak Tool dengan perintah terminal:
sudo
apt-get install unity-tweak-tool
–--------------------------------------------------------------------------------------------
3.
Install Drivers lewat Opsi Drivers Tambahan
Jika
anda ingin mendapatkan pengalaman yang lebih baik ketika menggunakan
ubuntu maka disarankan menginstall driver yang direkomendasikan. Anda
bisa memilih driver mana yang terbaik yang akan anda gunakan lewat
opsi Additional
Drivers
yang dapat di install dan di uninstall dengan mudah . Caranya dengan
buka Dash ( tombol ubuntu pada layar ) lalu ketikan “Add” maka
akan otomatis Additional Drivers akan muncul. Dan
silahkan pilih driver terbaik yang direkomendasikan.
4.
Aktifkan Klik Sekali untuk otomatis minimize dan maximize
Minimize dan maximize aplikasi
saat klik ikon aplikasi pada launcher kini sudah suport dan sangat
membantu saat kita membuka banyak aplikasi secara bersamaan. Untuk
mengatktifkannya bisa dengan perintah:
gsettings
set
org.compiz.unityshell:/org/compiz/profiles/unity/plugins/unityshell/
launcher-minimize-window true
5.
Mengaktifkan
Pencarian
Berulang
Untuk
Nautilus
Kali
ini pencarian berulang secara default tidak di aktifkan di ubuntu.
Jika anda suka fitur tersebut anda bisa mengaktifkan fitur tersebut
dapat diaktifkan dan di nonaktifkan dengan dua cara yakni lewat
terminjal:
untuk
mengaktifkannya dengan mengetikan :
gsettings
set org.gnome.nautilus.preferences enable-interactive-search false
untuk
menonaktifkan dengan perintah:
gsettings
set org.gnome.nautilus.preferences enable-interactive-search true
6.
Menampilkan Nama User di Panel
Secara
standard nama user yang masuk tidak ditampilkan pada panel, jadi anda
bisa mengaktifkannya dengan mudah dengan mengetikan perintah:
gsettings
set com.canonical.indicator.session show-real-name-on-panel true
untuk
menonaktifkan dengan perintah:
gsettings
set com.canonical.indicator.session show-real-name-on-panel false
7.
Mengaktifkan Integrasi antara Menu Dengan Panel dan Mengatur Ukuran
Panel, Title dan Menu
Intergrasi
menu di title bar secara default di nonaktifkan, jika anda mau
mengaktifkannya anda bisa mengaktifkannya dengan sangat mudah dengan
cara pergi ke system settings> appreance> Behavior pada pilihan
show the menus for a window> kemudian pilih “in the windows
title bar”
Mengatur
ukuran title bar dan menu
fitur
baru yang ditambahkan ke unity, sekarang bisa ditambah ukuran size
menu dan title bar.
Pergi
system settings> displays pada pilihan scale for menu and title
bars > adjust as per your needs
8.
Install Aplikasi Gambar Editor GIMP
Gimp
adalah GNU image manipulation program. Ini adalah beberapa perangkat
lunak distribusi bebas yang digunakan untuk mengedit gambar.
Untuk
menginstall secara online lewat perintah:
sudo
apt-get install gimp gimp-data gimp-plugin-registry gimp-data-extras
9.
Firewall Untuk Ubuntu
Linux
tidak butuh anti virus tetap firewall sangat penting untuk semua
jenis sistem operasi UFW secara standar telah terinstall di ubuntu
dan berbentuk baris perintah dan secara standar di nonaktifkan.
Anda dapat menginstall firewall terbaik GUFW dan digunakan secara
grafik user interface(GUI)
untuk
menginstall GUFW:
sudo
apt-get install gufw
setelah
terinstall buka dash dan cari GUFW dan silahkan di atur.
10.
Install Pembersih Sampah Bleachbit
BleachBit
sangat cepat dalam membersihkan ruang hardisk dan tidak henti
hentinya untuk menjaga privaci anda. Bebas cache, menghapus cookies,
dan membersihkan history internet anda serta membersihkan logs dan
file file sambah yang anda tidak tahu lokasi keberadaannya. Didsesain
untuk system Linux dan Windows. Perangkat lunak ini dapat
membersihkan sampah yang ditimbulkan oleh firefox, internet explorer,
adobe flash, google chrome, Opera, safari, dan masih banyak lagi
aplikasi yang di suport.
Untuk
install lewat terminal menggunakan perintah:
sudo
apt-get install bleachbit
11.
install plugin adobe flash
Flash
player secara standar tidak tersedia. Jadi, untuk menginstallnya anda
bisa menggunakan perintah :
sudo
apt-get install flashplugin-installer
Alternatif:
install adobe flash dari partner repository canonical, buka
Software-Source> kemudian pada tab “Other Software” dan klik
“Canonical Partners”
kemudian
ketik perintah ini terminal untuk meng-update dan install adobe
flash:
sudo apt-get update
sudo apt-get install
adobe-flashplugin
12.
Install Java
Icedtea adalah
plugin browser yang dibangun berdasarkan OpenJdk dan IcedTea
berfungsi untuk menjalankan applets java.
Untuk
menginstall dengan perintah:
sudo
apt-get install icedtea-8-plugin openjdk-8-jre
13.
Memadukan Accounts Online di Ubuntu
ubuntu
juga terintegrasi dengan facebook, google, twitter, yahoo, hotmail
serta masih banyak account lainnya. Untuk menggunakn fitur ini oergi
ke Settings> Online Accounts dan silahkan di atur sesuai
keinginan.
14.
Menginstall Restirected Extras
Disana
terdapat beberapa extra terbatas yang tersedia di repositori ubuntu
yang tidak terinstal saat proses installasi. Tetapi, anda dapat
menginstallnya secara manual. Dimana terdapat didalamnya mp3
playback, decoding, suport format sebelumnya, fonts, java, flash
plugin, lame, dvd playback.
Untuk
menginstall lewat terminal:
sudo
apt-get install ubuntu-restricted-extras
15.
Menginstall Codecs dan Mengaktifkan Pemutar DVD
Jika
anda sering memainkan multimedia di ubuntu maka codecs ini sangat
berguna untuk anda .
Anda
dapat menginstallnya lewat terminal:
sudo
apt-get install ffmpeg gxine libdvdread4 icedax tagtool libdvd-pkg
easytag id3tool lame libxine2-ffmpeg nautilus-script-audio-convert
libmad0 mpg321 libavcodec-extra gstreamer1.0-libav
untuk
mengaktifkan dvd ketik di terminal:
sudo
/usr/share/doc/libdvdread4/install-css.sh
16.
Tool Compressi dan Decompressi
Anda
dapat mengkompressi file 7z, zip, gzip, rar, xz, tar, bz2, xar,
tar.gz, tar.bz, dan masih banyak lagi
install
lewat terminal:
sudo
apt-get install p7zip-rar p7zip-full unace unrar zip unzip sharutils
rar uudeview mpack arj cabextract file-roller
17.
Tool atau Tweak Untuk Mengatur Penggunaan Power Laptop
Jika
anda menggunakan laptop, maka tools ini akan sangat berguna untuk
anda
lewat
terminal:
sudo
apt-get install laptop-mode-tools
18.
Menonaktifkan Notifikasi System Crash
Jika
anda sering mengalami pemberitahuan system crash di ubuntu, dan anda
sangat merasa terganggu dengannya anda dapat menonaktifkannya dengan
mudah.
Ketik
di terminal:
sudo
gedit /etc/default/apport
maka
akan secara otomatis text file akan terbuka dan dibaris trerakhir
anda akan menemukan baris dengan tulisan enabled=1 ganti
angkanya ke enabled=0 dan dimpan lalu keluar.
Lalu
nketikan di terminal:
sudo
service apport stop
19.
Untuk
Mereset
Unity
Jika
terjadi sesuatu yang salah anda dapat mengatur ulang desktop unity
dengan perintah:
sudo
apt-get install dconf-tools
dconf
reset -f /org/compiz/
setsid
unity
unity
–reset-icons
20.
Beberapa Hal Yang Harus
Anda Miliki di Ubuntu 16.04
Media
player: XiX
Player, MVP
Player, Minitube
File
manager: Nemo
Ebook
reader; Calibre,
Adobe Reader
Theme:
Koleksi Tema
Icon:
Koleksi
Icon
Comments
Post a Comment